Sambut Hari Bahkti Adhyaksa ke 62 dan HUT IAD ke 22, Kejari Tanjung Jabung Barat Santuni Anak Panti Asuhan dan Purnaja di Tanjab Barat Diduga Proses Tender Cacat Hukum, Rekanan Bakal Pidanakan Pokja Banyak Salah Lokasi, Proyek di Dinas PU PR Tanjabbar Dibatalkan Bupati Tanjab Barat Serahkan Bantuan Korban Banjir di Kecamatan Betara

Home / Berita / Bisnis / Ekonomi / Energi / Industri / Infrastruktur / Nasional / Pemerintahan / Tanjab Barat

Senin, 20 Februari 2023 - 06:31 WIB

Wakil Ketua DPRD Tanjabbar Kunker Lapas II B Kuala Tungkal

TANJAB BARAT,Lj -Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbbar), Muh. Sjafril Simamora didampingi oleh Anggota Bagian Badan Anggaran, Jamal Darmawan Sie dan Asisten I Seketariat Daerah, Hidayat melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di Lapas Kelas IIB Kuala Tungkal, Rabu (01/02/2023).

Tujuan kegiatan kunker tersebut untuk memantau program kegiatan pembinaan yang berjalan di Lapas Kuala Tungkal.

Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua DPRD beserta rombongan langsung turun ke lapangan ditempat Warga Binaan Per Masyarakat (WBP) Lapas Kelas IIB Kuala Tungkal yang sedang melaksanakan kegiatan kepribadian berupa kegiatan sarana kerohanian dan sarana olahraga, serta kegiatan kemandirian yaitu Taman sarana asimilasi dan edukasi (SAE) Lapas Kuala Tungkal yang terdapat kegiatan perikanan, peternakan ayam, peternakan bebek, dan perkebunan pisang.

BACA JUGA  Ketua Taekwondo Tanjabbar Jamu Tim Kejurwil Sumbagsel

Wakil Ketua DPRD Tanjabbar, Muh. Sjafril Simamora mengatakan pihaknya sangat apresiasi kepada Lapas Kuala Tungkal atas upaya untuk meningkatkan kualitas WBP dengan diberikan fasilitas berbagai macam kegiatan, baik kegiatan kepribadian maupun kemandirian dengan harapan WBP mendapatkan keterampilan atau keahlian khusus sebagai bekal penghidupan disaat menghirup udara bebas kelak.

“Kami dari DPRD Tanjabbar sangat mendukung sepenuhnya kegiatan kemandirian yang ada di Lapas ini dengan segala potensi yang tersedia, namun kami berharap kepada pihak Lapas agar lebih intens menjalin komunikasi dengan pihak pemerintah daerah guna mendukung segala kegiatan kemandirian yang terdapat di Lapas supaya lebih sempurna lagi,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Kuala Tungkal, I Gusti Lanang Agus CP melalui Kasi Binadik dan Giatja, Ali Sodikin menyampaikan, ucapan terima kasih atas kunjungan kegiatan kunker ini.

BACA JUGA  Danrem 042/Gapu Terima Silaturahmi SMSI Provinsi Jambi

Diakuinya,dari sekian banyak kegiatan yang ada di Lapas mengharapkan dukungan dari Pemerintah Daerah (Pemda), maupun pihak terkait lainnya dalam mengatasi hambatan kegiatan kepribadian dan kemandirian WBP.

“Hambatan kami disini terkait kegiatan kepribadian berupa masih minimnya sarana alat kesenian dan olah raga,” cetusnya.

“Sedangkan kegiatan kemandirian yaitu selain pengadaan bibit ikan, ayam dan bebek, juga pemberian pakan yang harganya cukup tinggi di pasar, sehingga sulit dijangkau oleh pihak Lapas, untuk itu kami membutuhkan suatu alat untuk membuat pakan ikan dan ternak sehingga kami dapat memproduksi pakan yang berkualitas, “sambungnya.(by/*)

Share :

Baca Juga

Berita

Pemkab Tanjabbar Peringati Isra’ Mi’raj di Mesjid Syekh Utsman Tungkal

Berita

Peringati Hari Perempuan Internasional, APP Sinar Mas Gandeng Pijar Foundation – EdHeroes Berdayakan Perempuan dan Pemuda di Sektor UMKM dan Leadership

Berita

Wakil Ketua II DPRD Tanjabbar Sambangi Rumah Perlindungan Lansia YMPC

Berita

Bupati Tanjab Barat Tinjau Langsung Pendistribusian Subsidi BBM dan Bansos Sembako

Berita

Ketua Taekwondo Tanjabbar Jamu Tim Kejurwil Sumbagsel

Berita

Bawaslu Provinsi Jambi dan SMSI Provinsi Jambi Tandatangani MoU Pengawasan Partisipatif dalam penyelenggaraan Pemilihan Umum dan Pilkada 2024

Berita

Bupati Tanjabbar Dampingi Gubenur Jambi Serahkan Bantuan ke Korban Musibah Kebakaran

Berita

Terima Pin Emas SMSI, Kasad Ajak Insan Pers Tangkal Berita Hoaks