Sambut Hari Bahkti Adhyaksa ke 62 dan HUT IAD ke 22, Kejari Tanjung Jabung Barat Santuni Anak Panti Asuhan dan Purnaja di Tanjab Barat Diduga Proses Tender Cacat Hukum, Rekanan Bakal Pidanakan Pokja Banyak Salah Lokasi, Proyek di Dinas PU PR Tanjabbar Dibatalkan Bupati Tanjab Barat Serahkan Bantuan Korban Banjir di Kecamatan Betara

Home / Berita / Pemerintahan / Tanjab Barat

Sabtu, 25 Maret 2023 - 05:16 WIB

Sungai Parit 2 Tungkal Ilir Dikeruk Alat Berat, Warga Mengucapkan Terimakasih Kepada Dinas PUPR Tanjab Barat

KUALATUNGKAL Lj – Warga bantaran sungai Parit 2 Kec Tungkal Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Barat mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tanjung Jabung Barat, yang telah melakukan kegiatan pengerukan sungai yang kondisinya memperhatinkan selama ini. Sebelum nya, kondisi sungai tersebut dangkal, air tersebut juga tidak mengalir dengan lancar jika mulai pasang tinggi terjadi. Mengakibatkan, rumah warga sekitar terendam air. Hendra salah satu warga sekitar mengaku, senang atas pekerjaan pengerukan yang dilakukan oleh pihak Dinas PUPR Tanjab Barat ini. Mengapa begitu, kata dia selama sungai ini belum dilakukan pengerukan, tentu rumah warga sekitar terus menjadi korban terendam air jika pasang tinggi mulai terjadi setiap tahun nya.”Kami mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Tanjab Barat melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) yang sudah melakukan pekerjaan pengerukan sungai Parit 2 ini, mudah mudahan ini berkah dan air bisa lancar seperti tahun tahun lalu,” ungkap Hendra, (25/3/23). Senada, Rehan menuturkan Dengan adanya kegiatan ini, tentu sungai Parit 2 kembali membaik dan tidak terjadi kebuntuan lagi (Mampet red), jika air pasang tinggi.”Alhamdulillah sungai tidak buntu dan air kembali lancar, kalau sudah dikeruk atau didalam kan lagi, dan ikan juga bisa berkembang biak,” kata pria berkulit sawo matang itu. Dari pantauan media ini dilapangan, hampir sepanjang sungai Parit 2 Kec Tungkal Ilir dilakukan pengerukan yang kondisinya dangkal tersebut menggunakan alat. Selain dikeruk, sungai juga terlihat indah dan rapi, lantaran tanah yang dikeruk juga ditumpuk oleh operator ditepi bibir sungai. Tak hanya itu saja, warga juga memanfaatkan tumpukan tanah yang dikeruk untuk menanam tumbuhan yang bisa dimakan yaitu ubi kayu.(IS)

BACA JUGA  SKK Migas - Jadestone Berhasil Alirkan Gas Perdana Pasok PLN Batam

Share :

Baca Juga

Berita

SKK Migas – Jamintel Tandatangani Kerjasama Fungsi Intelijen Kegiatan Usaha Hulu Migas

Berita

Wabup Hairan Beserta Tim Safari Pemkab Tanjab Barat Kunjungi Desa Pematang Pauh

Berita

Sambut Hari Bhakti Imigrasi ke 74, Kanim Jambi Gelar Layanan Paspor Simpatik 

Berita

Bupati Tanjab Barat Janji Lanjutkan Pembangunan Jalan Warga Parit 4 Darat

Berita

Digandeng UAS Periode ke Dua, Begini Rekam Jejak Doktor Cumlaude Kelahiran Merlung

Berita

HUT Kabupaten, Bupati Tanjabbar Terima Hadiah Istimewa dari PetroChina

Berita

Sentuhan Humanis Bupati Anwar Sadat, Bantu Janda Lima Anak Miliki Rumah Layak Huni

Berita

Bupati Tanjab Barat Terima Penghargaan Lencana Melati Puncak Peringatan Hari Pramuka ke 62 Provinsi Jambi