Sambut Hari Bahkti Adhyaksa ke 62 dan HUT IAD ke 22, Kejari Tanjung Jabung Barat Santuni Anak Panti Asuhan dan Purnaja di Tanjab Barat Diduga Proses Tender Cacat Hukum, Rekanan Bakal Pidanakan Pokja Banyak Salah Lokasi, Proyek di Dinas PU PR Tanjabbar Dibatalkan Bupati Tanjab Barat Serahkan Bantuan Korban Banjir di Kecamatan Betara

Home / Berita / Bisnis / Ekonomi / Energi / Industri / Infrastruktur / Nasional

Minggu, 25 Agustus 2024 - 16:19 WIB

Berbalik Arah, Golkar Pilih Al Haris-Sani di Pilgub Jambi 2024

JAMBI,Lj  – Teka-teki dukungan Partai Golongan Karya (Golkar) pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jambi November 2024 mendatang akhirnya terjawab.

Partai pemilik 7 kursi di DPRD Provinsi Jambi yang sejak lama dikabarkan mendukung Saniatul Lativa itu, justru mengusung pasangan Al Haris dan Abdullah Sani di Pilgub Jambi 2024.

Kepastian ini disertai dengan penyerahan SK Rekomendasi dukungan Partai besutan Bahlil Lahadalia ke pasangan petahana Al Haris-Sani yang langsung diserahkan di DPP Partai Golkar, Jakarta, Minggu (25/8/2024).

BACA JUGA  Wakil Bupati Tanjab Barat Hadiri Upacara Peringatan HUT Otonomi Daerah XXVII Tahun 2023 di Makassar

Saat penyerahan rekomendasi Golkar ini, Al Haris juga didampingi Ketua DPD I Golkar Jambi Cek Endra.

“Rekomendasi diserahkan langsung oleh Ketua Umum, ini tidak hanya rekomendasi  kader partai Golkar akan mendukung Haris-Sani dalam Pilkada 2024, mudahan dengan rekomendasi yang diberikan akan memberikan kemenangan dan memimpin Jambi 2 periode,” kata CE.

 

Sementara itu, Al Haris mengatakan bahwa rekomendasi Golkar tersebut menjadi amanah untuk dirinya agar terus membangun Jambi.

 

“Ini amanah partai Golkar kepada kami untuk terus bekerja membangun Jambi kedepannya,” kata Al Haris.

BACA JUGA  Bupati Tanjab Barat Bertemu Sejumlah Investor Luar Negeri, Ini Yang Dibicarakan

 

Dengan bergabungnya Partai Golkar, saat ini pasangan Al Haris-Sani sudah mengantongi 50 kursi dukungan di DPRD Provinsi Jambi untuk kembali melanjutkan Jambi Mantap jilid II.

 

Sebelumnya, pasangan Al Haris-Sani sudah mendapatkan dukungan dari PAN (10 kursi), PDI Perjuangan (6 kursi), Partai Gerindara (6 kursi), PKB (6 kursi), Partai Demokrat (5 kursi), PPP (5 kursi) dan PKS (5 kursi).(*)

Share :

Baca Juga

Berita

Atlet Tanjabbar Resah, Dana Pembinaan Tak Kunjung Cair

Berita

Disambut Hujan Deras, UAS Pimpin Pelantikan Kades Terpilih Priode 2022

Berita

UAS Kunjungi Ustad Mugni di RSUD Daud Arif Kualatungkal

Berita

Pertamina EP Field Jambi Terus Berupaya Mengamankan Asset Negara Di Kota Jambi

Berita

Silaturahmi Bersama Jamaah LDII, Bupati Anwar Sadat Apresiasi Peran Penting dalam Dakwah dan Syiar Islam di Tanjab Barat

Berita

Giliran Anak Pesantren Tanjab Barat Mendapatkan Pencerahan Hukum Oleh Kejari Tanjung Jabung Barat

Berita

Pimpinan SKK Migas Dukung Program Kerja Jabung tahun 2024 

Berita

Peserta Arakan Sahur Wajib Vaksin Minimal Dua Kali, Hanya 4 Gerobak Arakan dan 15 Orang Personel